Karya Ilmiah
SKRIPSI (6429) - Perlindungan Hukum Penerima Barang Terhadap Kesalahan Freight Forwarder Yang Menggandakan Konosemen Dalam Pengangkutan Melalui Laut
Dalam pelaksanaan pengangkutan barang keberadaan dokumen merupakan salahsatu
syarat untuk menjaminkan kelancaran lalu lintas pengiriman yang mana dokumen
tersebut lazimnya disebut konosemen. Permasalahan muncul pada saat terdapat
peristiwa kasus penggandaan konosemen yang dilakukan freight forwarder yang
tentunya berakibat tidak dapat terpuninya hak yang seharusnya dinikmati oleh pihak
penerima barang (importir), namun terhadap peristiwa yang muncul tersebut belum ada
ketentuan perundang-undangan yang mengatur secara kompleks. Penulisan dalam
penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dengan pendekatan perundangundangan, pendekatan konseptual, dan pendekatan studi kasus. Hasil penelitian
menunjukan bahwa karakteristik konosemen dalam pengangkutan barang yaitu
termasuk dokumen utama yang mana berfungsi sebagai bukti tanda penerimaan barang,
kepemilikan atas barang, perjanjian pengangkutan, dan pelindung barang yang
diangkut, yang mana pula berkedudukan sebagai dokumen perjanjian dan sebagai surat
berharga. Adapun terhadap pelanggaran yang dilakukan freight forwarder yang
sekaligus sebagai pengangkut ia berkewajiban memberikan ganti rugi kepada penerima
barang akibat perbuatan melanggar hukum
032011133111 | 6429 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain