Karya Ilmiah
TESIS (4644) - Penghentian Aktifitas Usaha Oleh Korporasi Multinasional Di Negara Dengan Pelanggaran Hak Asasi Manusia
Penelitian tesis dengan judul “Penghentian Aktifitas Usaha oleh Korporasi Multinasional di Negara dengan Pelanggaran Hak Asasi Manusia” dilakukan karena adanya sanksi internasional yang diberikan negara asal korporasi multinasional terhadap negara pelanggar hak asasi manusia yang dalam hal ini khususnya Rusia dan China. Rumusan yang diajukan dalam penelitian ini yaitu: Pertama, landasan hukum bagi korporasi multinasional untuk menghentikan aktifitas usaha di negara dengan pelanggaran hak asasi manusia. Kedua, praktek negara terhadap pelanggaran hak asasi manusia dan penghentian aktifitas usaha korporasi multinasional. Tujuan penelitian ini untuk menguraikan landasan hukum korporasi multinasional melakukan penghentian aktifitas di negara dengan pelanggaran hak asasi manusia dan menganalisa praktek negara di tempat asal dan tempat tujuan korporasi multinasional terhadap pelanggaran hak asasi manusia khususnya Rusia dan China.
Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan perundang-undangan (statute approach) dan pendekatan konseptual (conceptual approach). Pendekatan perundang-undangan menggunakan Statuta Roma, Petunjuk Uji Tuntas Keberlanjutan Perusahaan Uni Eropa, Undang-Undang Kewajiban Perusahaan untuk Kewaspadaan Perancis, Undang-Undang Hukum Pidana Belanda, Undang- Undang Hukum Pidana Swedia, Kode Peraturan Federal Amerika Serikat.
Berdasarkan penelitian hukum yang dilakukan selanjutnya diperoleh hasil penelitian, yakni: Pertama, secara global–korporasi multinasional dibebani tanggung jawab untuk melakukan bisnis yang bertanggung jawab termasuk dalam rantai pasoknya yang telah diatur dalam hukum nasional dan beberapa panduan internasional. Kedua, tindakan Rusia terhadap penduduk sipil Ukraina dan China terhadap penduduk Uyghur merupakan bentuk pelanggaran nyata. Sementara, kurang kuatnya tekanan dari hukum internasional menyebabkan bisnis yang masih berjalan di Rusia dan China.
032024153012 | 4644 Nab p | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain