Karya Ilmiah
SKRIPSI (6360) - Kesalahan Penerapan Pengaturan Upaya Kasasi Atas Putusan Pengadilan Negeri Tentang Upaya Keberatan Terhadap Putusan Bpsk Oleh Mahkamah Agung
Konsumen yang dirugikan oleh pelaku usaha yang melanggar hak konsumen atau ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (UUPK) dapat mengajukan gugatan ke pengadilan negeri atau memilih penyelesaian sengketa konsumen melalui Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK). Penyelesaian sengketa konsumen yang ditempuh melalui BPSK akan menghasilkan putusan BPSK yang bersifat final dan mengikat sesuai dengan pengaturan dalam Pasal 54 Ayat (3) UUPK. Akan tetapi, putusan BPSK dalam pengaturannya dalam UUPK dapat diajukan upaya keberatan ke pengadilan negeri dan kasasi ke Mahkamah Agung. Hakim Agung dalam memberikan putusan kasasi sebagai rangkaian penyelesaian sengketa konsumen terakhir yang diatur dalam UUPK masih memiliki kemungkinan untuk keliru dalam menerapkan hukum dan dapat memberikan kerugian bagi pihak yang bersengketa khususnya konsumen. Berdasarkan hal tersebut diperlukan adanya suatu upaya hukum yang dapat ditempuh oleh pihak yang dirugikan atas kesalahan penerapan hukum oleh Mahkamah Agung. Dalam menanggapi isu hukum tersebut penelitian hukum ini menggunakan pendekatan peraturan perundang-undangan (statute approach), pendekatan konseptual (conceptual approach), dan pendekatan kasus (case approach). Penelitian hukum yang dilakukan akan menganalisis proses kasasi atas putusan pengadilan negeri tentang upaya keberatan atas putusan BPSK serta upaya hukum yang dapat ditempuh jika Hakim Agung di Mahkamah Agung keliru dalam menerapkan hukum pada putusan kasasi yang diberikan.
032011133208 | 6360 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain