Karya Ilmiah
TESIS (4156) - Perubahan Pemanfaatan Dana Desa Akibat Diterbitkannya Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2020 Pada Masa Pandemi Covid-19
Pandemi covid-19 yang tidak segera usai menyebabkan pembangunan desa
dapat dimungkinkan terganggu. UU Nomor 2 Tahun 2020 berawal dari Perppu
yang mana memang dibuat karena adanya keadaan yang darurat yang bersifat
insidentil. Perubahan penggunaan dana desa juga akan mempengaruhi
perkembangan desa. Permasalahan yang dikaji terkait, pertama, fungsi Pemerintah
Desa dalam pengelolaan dana desa pasca diterbitkannya Undang-Undang Nomor 2
Tahun 2020. Kedua, implikasi perubahan pemanfaatan dana desa terhadap
pemerintah desa akibat diterbitkannya Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2020 pada
masa pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis
normatif dengan pendekatan perundang-undangan, pendekatan historis, dan
pendekatan konsep. Pemerintah desa berfungsi sebagai perwakilan dari Pemerintah
Pusat untuk menggunakan dana desa dalam menjalankan dan mengelola untuk
mengatur dan mengurus prioritas bidang pembangunan dan pemberdayaan
masyarakat desa termasuk masa pandemi Covid-19. Implikasi perubahan
pemanfaatan dana desa terhadap kewenangan desa pasca diterbitkannya Undang-
Undang Nomor 2 Tahun 2020 pada Pemerintah Desa yaitu wajib melakukan
perubahan terhadap APBDes dengan tetap memegang Prinsip penggunaan dana
desa yaitu memperhatikan kewenangan desa hak asal usul dan kewenangan lokal
berskala lokal.
Kata Kunci : Dana Desa, Wewenang, Pemerintah Desa, Pandemi Covid-19
031924153002 | 4156 Abr p | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain