Karya Ilmiah
TESIS (4043) - Perlindungan Hukum Kreditor Pemegang Jaminan Kebendaan Dalam Proses Lelang Eksekusi Benda Jaminan Terkait Dengan Biaya Pelelangan Yang Berulang Kali
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis
perlindungan hukum kreditor pemegang jaminan kebendaan dalam proses lelang
eksekusi jaminan terkait dengan biaya pelelangan yang berulang kali. Tipe penelitian
ini menggunakan penelitian yuridis normatif. Pendekatan dan bahan-bahan yang
digunakan harus dikemukakan yang didasarkan pada peraturan perundang-undangan
yang berlaku, dengan menggunakan metode pendekatan perundang-undangan (statute
approach), pendekatan konseptual (conceptual approuch), dan pendekatan kasus
(case approach) serta deskriptif analisis. Bahan penelitian bersumber dari bahan
hukum primer dan bahan hukum sekunder. Hasil penelitian dengan metode di atas
memperlihatkan bahwa perlindungan hukum yang diperoleh oleh kreditor pemegang
jaminan kebendaan dalam proses lelang eksekusi benda jaminan terkait dengan biaya
pelelangan yang berulang kali yakni dengan mengacu pada Pasal 1131 dan 1132 BW
(Burgelijk Wetboek) mengenai jaminan umum. Upaya hukum yang dapat dilakukan
kreditor yakni dengan melakukan gugatan sederhana maupun gugatan ke pengadilan
melalui gugatan perdata atau gugatan kepailitan ke Pengadilan Niaga karena kreditor
tetap mempunyai hak tagih atas pelunasan piutangnya dan debitor tetap wajib untuk
membayar seluruh hutang kepada kreditor. Serta dapat dengan melakukan
pembatalan lelang.
Kata Kunci : Jaminan Kebendaan, Wanprestasi, Lelang.
031814253014 | 4043 Pih p | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain