Karya Ilmiah
TESIS (3113) - Pembebanan Pajak Atas Jasa Notaris Sebagai Pengusaha Kena Pajak dan Bukan Pengusaha Kena Pajak
Tesis ini berjudul “Pembebanan Pajak Atas Jasa Notaris Sebagai Pengusaha Kena
Pajak Dan Bukan Pengusaha Kena Pajak”, yang dalam penulisannya digunakan
metode penelitian yang bersifat yuridis normatif, dengan menggunakan
pendekatan Undang-Undang (statute approach), pendekatan konseptual
(Conceptual Approach). Rumusan masalah dalam penulisan tesis ini adalah : (1)
pembebanan pajak atas jasa notaris sebagai pengusaha kena pajak dan bukan
pengusaha kena pajak?, (2) upaya hukum yang dilakukan jika notaris tidak
melaksanakan kewajibannya sebagai wajib pajak?. Dari pendekatan tersebut
dihasilkan rumusan masalah yang pertama mengenai pembebanan pajak atas jasa
notaris sebagai pengusaha kena pajak dikenai pajak pertambahan nilai yaitu
sebesar 10 % dan jika bukan pengusaha kena pajak tidak dikenakan pajak
pertambahan nilai. Pada rumusan masalah yang kedua yaitu sanksi yang
dikenakan oleh notaris jika tidak melaksanakan kewajibannya sebagai wajib pajak
adalah sanksi administrasi dan sanksi pidana.
Kata kunci : Pajak, Notaris, Pajak Pertambahan Nilai
031514253079 | 3113 | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain