Karya Ilmiah
TESIS (1982) - Pengembalian Kerugian Negara Sebelum Penyidikan Dalam Tindak Pidana Korupsi
Bagaimana dengan adanya pengembalian dugaan kerugian negara oleh
yang diduga sebagai pelaku tindak pidana korupsi yang bersedia mengembalikan
uang negara atau adanya pengembalian uang negara jikalau pidananya ditiadakan,
apabila terjadi kebijakan yang demikian tentunya menjadi dilematis, disatu sisi
tujuan dari pemberantasan tindak pidana korupsi tidak semata-mata hanya
meningkatkan pengembalian kerugian Negara, Adapun beberapa rumusan
masalah yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah: Apakah pengembalian ganti
kerugian pada saat sebelum penyelidikan tetap dapat dinyatakan telah terjadi
perbuatan tindak pidana korupsi; Penerapan pasal 4 UUPTK terkait dengan
pengembalian ganti rugi sebelum penyelidikan , Tipe penelitian tesis ini adalah
Yuridis Normatif dan pendekatan masalah yang digunakan adalah pendekatan
Pendekatan perundangan-undangan (statute approach) dan pendekatan konseptual
(conceptual approach) dan pendekatan kasus (Case approach) diperoleh analisa.
Dalam perkara korupsi sebagaimana UUPTPK diatur
mengenai pengembalian aset hasil tindak pidana korupsi baik melalui jalur
keperdataan (civil procedure) berupa gugatan perdata maupun jalur kepidanaan
(criminal procedure). Pengembalian aset (asset recovery) pelaku tindak pidana
korupsi melalui gugatan perdata secara runtut diatur dalam ketentuan Pasal 32,
Pasal 33, Pasal 34 dan Pasal 38C UUPTPK. Kemudian melalui jalur kepidanaan
sebagaimana ketentuan Pasal 38 ayat (5), Pasal 38 ayat (6) dan Pasal 38B ayat
(2) dengan proses penyitaan dan perampasan. Terkait Dengan Pengembalian
Ganti Rugi Sebelum Penyidikan. Pengembalian uang hasil korupsi terhadap
sanksi pidana yang dijatuhkan (terhadap pelaku) dijelaskan dalam pasal 4 UU No.
31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dalam UUPTPK
serta penjelasannya.
Kata Kunci : (Pengembalian Kerugian Negara, Tindak Pidana
Korupsi, Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi )
031141157 | 1982 | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain