Karya Ilmiah
TESIS (1604) - Lelang Barang Pemerintah Daerah (Kajian terhadap lelang Barang Bergerak Inventaris Milik Pemerintah Daerah Kabupaten Kulon Progo Oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara Dan Lelang Yogyakarta)
Pemerintah dalam melaksanakan tugas atau fungsinya membutuhkan
sarana dan prasarana baik di tingkat Pemerintah Pusat maupun Pemerintah
Daerah, yang salah satunya adalah barang-barang inventaris. Pada Hakekatnya
barang milik daerah merupakan salah satu unsur penting penyelenggaraan
pemerintahan dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk
mencapai cita-cita dan tujuan berbangsa dan bernegara sebagaimana diamanatkan
dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945.
Pada Tesis ini penulis memfokuskan pada penjualan barang bergerak milik
Pemerintah Daerah. Di dalam Penjelasan Umum Angka 2 huruf h Peraturan
Pemerintah Nomor 38 Tahun 2008 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah
Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah
menyatakan bahwa Barang milik negara/daerah dapat dimanfaatkan atau
dipindahtangankan apabila tidak digunakan untuk penyelenggaraan pemerintahan
Negara/Daerah. Penjualan barang milik negara/daerah dilakukan secara lelang
dalam rangka pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah sesuai ketentuan yang
diatur dalam Undang-Undang Nomor 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara
dan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara.
Kata kunci : lelang, Pemerintah Daerah, Perbendaharaan Negara
031042130 | 1604 | Ruang Tesis | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Digudangkan |
Tidak tersedia versi lain