Karya Ilmiah
TESIS (1519) - Tanggung Jawab Penanggung Dalam Asuransi Kebakaran (Studi Pada PT. Asuransi Jasa Indonesia (Persero) Cabang Surabaya Ritel)
Tesis ini membahas mengenai karekteristik perjanjian asuransi kebakaran dan
tanggung jawab penanggung (perusahaan asuransi) dalam menyelesaikan tuntutan
ganti rugi (klaim) dari tertanggung ketika terjadi peristiwa kebakaran.
Karakteristik utama dari perjanjian asuransi kebakaran adalah adanya asas
indemnitas atau keseimbangan, artinya jika terjadi suatu peristiwa tidak pasti,
maka jumlah kerugian yang diganti oleh penanggung harus seimbang dengan
jumlah kerugian yang diderita oleh tertanggung (Pasal 253 KUHD). Dalam
asuransi kebakaran dikenal ada 3 (tiga) bentuk pertanggungan, yaitu :
pertanggungan penuh, pertanggungan diatas harga dan pertanggungan dibawah
harga. Asuransi kebakaran tidak hanya standar menjamin risiko akibat peristiwa
kebakaran saja, tetapi dapat diperluas dengan jaminan tambahan atas risiko selain
kebakaran. Pemberian ganti rugi dalam bentuk pembayaran uang tunai, perbaikan
kerusakan, penggantian kerusakan dan membangun kembali merupakan bentuk
tanggung jawab atau kewajiban dari penanggung, sebagai konsekuensi dari
adanya perjanjian asuransi yang dibuat antara penanggung dengan tertanggung.
Pembayaran ganti rugi harus berdasarkan asas indemnitas (keseimbangan), ganti
rugi yang diberikan oleh penanggung harus dapat mengembalikan tertanggung
kepada posisinya semula seperti sebelum menderita kerugian. Penanggung dapat
dibebaskan dari tanggung jawab atau kewajibannya untuk membayar ganti rugi
apabila tidak ada itikad baik dari tertanggung maupun tertanggung tidak
melaksanakan kewajibannya sesuai ketentuan dalam polis pertanggungan. Untuk
mengetahui penyelesaian klaim sebagai bentuk tanggung jawab dari penanggung,
maka dalam penulisan ini diambil 4 (empat) contoh penyelesaian klaim asuransi
kebakaran pada Asuransi Jasindo Cabang Surabaya Ritel antara lain 2 (dua)
contoh dari klaim yang diterima dan 2 (dua) contoh dari klaim yang ditolak.
030942141 | 1519 | Ruang Tesis | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Digudangkan |
Tidak tersedia versi lain